Ponsel Android Sony Ericsson seri Experia keempat, X8 akan di-bundling dengan operator seluler XL dalam penjualan mulai pertengahan Oktober ini. General Manager Sony Ericsson untuk Indonesia, Alino Sugianto mengatakan, paket bundling tersebut bertujuan memberikan pelayanan handset yang berkualitas sekaligus penyediaan paket data yang terjangkau.
"Kita akan bundling dengan XL pada pertengahan Oktober ini, untuk memberikan nilai lebih pada handset sekaligus menyediakan paket data yang terjangkau, memberikan pelayanan yang terbaik bagi user," ujarnya dalam pertemuan media bersama Corporate Vice President Head of Asia Pacific Region Sony Ericsson Mobile Communication, Ian Gardner di Jakarta, Kamis (7/10/2010).
Ponsel pintar Sony Ericsson X8 yang mengedepankan fungsi huburan tersebut, kata Alino, sudah tersedia secara terbatas di pasaran pada minggu ini. X8 yang menyasar kalangan muda itu dibanderol seharga Rp 1,9 juta.
"Sangat menarik, dengan kamera 3.2 mega pixel dapat memberi kualitas gambar yang baik, ini merupakan pelayanan yang komplit dari Sony Ericsson," ujar Corporate Vice President Head of Asia Pacific Region Sony Ericsson Mobile Communication, Ian Gardner dalam kesempatan yang sama.
Diakui Ian, sistem operasi Android berkembang cukup pesat di pasaran termasuk di Indonesia. Meskipun terbilang baru, Android katanya cukup kuat bersaing dengan sistem operasi lainnya. "Potensi android di Indonesia sangat baik, dan berpotensi untuk bersaing dengan sistem operasi lainnya," katanya.
Oleh karena itulah vendor smartphone yang ada, termasuk Sony Ericsson berlomba-lomba mengedepankan handset berbasis Android. Adapun X8 merupakan ponsel seri Xperia ke-empat berbasis android yang dikeluarkan Sony Ericsson sejak awal 2010. Secara tampilan, X8 mirip dengan pendahulunya, X10 Mini dan X10 Mini Pro dengan layar muka yang menyediakan navigasi empat sudut. Hanya saja layarnya lebih besar dari kedua pendahulunya tersebut yakni sebesar 3 inci.
Dengan platform Android 1.6 yang dapat diupgrade jadi android 2.1 pada November tersebut, X8 mendukung 3G, HSPA, dan Wifi. Sistem operasi android dalam X8 tersebut memberikan akses pada ribuan aplikasi di Android market. Selain itu dengan fitur Timescape-nya, X8 mempermudah pengguna untuk mengakses semua jejaring sosialnya.
Di antara vendor smartphone, Sony Ericsson termasuk yang gencar menggelontorkan perangkat berbasis android. Saat ini sudah tiga model yang dikeluarkannya sejak awal tahun 2010. Semuanya di bawa brand Xperia, dari Xperia X10, X10 Mini, dan X10 Mini Pro. Model keempat siap dirilis Oktober nanti Xperia X8.
Xperia X8 datang dengan tema desain yang tak jauh berbeda dengan tiga pendahulunya. Hanya saja ukurannya lebih kecil daripada X10 namun sedikit lebih besar daripada X10 Mini dan X10 Mini Pro.
"X8 dirancang untuk pengguna yang butuh layar lebih lebar dan harga yang lebih terjangkau," kata Hanny Sanjaya, Business Manager Sony Ericsson Indonesia saat memperkenalkan Xperia X8 di Jakarta, Kamis (23/9/2010). Ukuran layar X8 selebar 3 inci, sedangkan X10 selebar 4 inci dan X10 Mini dan Mini Pro selebar 2,6 inci.
Meski dari sisi ukuran layar sedikit lebih besar, harga yang dibanderol untuk Xperia X8 lebih miring. Sony Ericsson mematok harga perdana antara Rp 1,9 juta hingga Rp 2,5 juta. Bandingkan dengan harga X10 yang masih di kisaran Rp 6 juta dan X10 Mini dan Mini Pro yang di atas Rp 2,5 juta.
Menurut Hanny, produk-produk smartphone berbasis Android menyasar pengguna muda berusia antara 25-35 tahun. Semua smartphone Sony Ericsson ini menyasar kebutuhan konsumen akan perangkat komunikasi dan hiburan.
Secara tampilan, X8 mirip X10 Mini dan X10 Mini Pro dengan layar muka yang menyediakan navigasi empat sudut. di masing-masing sudutnya bisa diatur menu pilihan untuk memudahkan pengguna mengakses dari satu genggaman sekalipun. Tak lupa fitur Timescape khas Sony Ericsson yang menampilkan aliran update terbaru dari status jaringan di Facebook, Twitter, SMS/MMS, dan miscall untuk memudahkan pengguna melacak jejak komunikasinya. Pada X8, Timescape tak selengkap pada X10 yang juga menampilkan aliran pesan email dan beberapa layanan lainnya.
Sony Ericsson X8 menggunakan prosesor 600 MHz, memori internal 128 MB, dan eksternal 2 GB yang dapat ditingkatkan hingga 16 GB. Platform yang digunakan Android 1.6 namun siap di-upgrade ke Android 2.1 pada November mendatang. Koneksinya mendukung 3G dan HSPA dan WiFi. Akan tersedia dua pilihan model dengan warna putih dan putih dengan kombinasi biru, namun akan juga tersedia warna hitam.
0 komentar:
Posting Komentar